Aplikasi pembuatan bukti fisik angka kredit kepenghuluan dari data nikah simkah

Penghulu sebagai pejabat fungsional telah ditentukan dan diatur apa saja yang menjadi ketugasannya. Kegiatan apa saja yang menjadi tugas seorang penghulu tertuang dalam  lampiran Peraturan Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 9 Tahun 2019, tentang Jabatan Fungsional Penghulu.

Sebagai pejabat fungsional yang kenaikan pangkat dan jabatannya berdasarkan capaian angka kredit, maka kegiatan-kegiatan yang sudah dilaksanakan sesuai dengan ketugasannya itu tidak akan bernilai apa-apa jika tidak dituangkan dalam dokumen bukti fisik pelaksanaan kegiatan kepenghuluan.

Diantar ketugasan pokok penghulu adalah terkait pernikahan, dari mulai pendaftaran nikah sampai dengan terbitnya buku nikah. Bahkan, hingga pasca nikah masih ada tugas penghulu yang berkaitan dengan pernikahan.

Dengan berlakunya Aplikasi Simkah sebagai aplikasi pencatatan nikah, maka proses pendaftaran nikah hingga terbitnya buku nikah harus dilakukan melalui Aplikasi simkah, yang saat ini berlaku Simkah web generasi ke-4. Data-data pernikahan harus dimasukkan dalam aplikasi simkah ini. tidak boleh tidak. Jika tidak, maka data pernikahan menjadi tidak valid dalam proses validasi data nikah ke depannya.

Simkah, karena hanya aplikasi pencatatan nikah, tidak memiliki fitur pembuatan bukti fisik kegiatan kepenghuluan sebagaimana diatur dalam surat Direktur Bina KUA dan Keluarga Sakinah Nomor B-3480/Dt.III.II.1/HK.00.7/05/2022 tanggal 27 mei 2022 tentang Format bukti fisik, maka data nikah di simkah harus diolah tersendiri sehingga menjadi bukti fisik kegiatan kepenghuluan yang bernilai angka kredit.

Sebagai upaya untuk mempermudah pembuatan bukti fisik angka kredit kepenghuluan dari data pernikahan, saya mencoba membuat sebuah aplikasi sederhana dengan microsoft access yang akan mengolah data-data nikah menjadi bukti fisik yang hanya tinggal cetak saja. Saya beri nama Aplikasi Busik Dupak Penghulu. Data berasal dari laporan excel simkah web lalu diproses dengan aplikasi ini dan tinggal mencetak bukti fisik kegiatan yang sudah dilaksanakan.


 Tidak banyak bukti fisik yang bisa diproses dari data simkah. dari sekitar 9 butir kegiatan yang melibatkan calon pengantin, hanya ada 7 kegiatan yang bisa langsung dicetak bukti fisiknya dari aplikasi ini. Meskipun tidak banyak, tapi cukup bisa membantu mempercepat pembuatan bukti fisik angka kreditnya.

Beberapa menu cetaknya seperti pada gambar berikut :


 Beberapa fitur aplikasi ini antara lain :

  1.  Cetak ke Printer
  2. Cetak ke pdf
  3. Cetak dengan scan tanda-tangan dan stempel
     

Tentu aplikasi ini masih jauh dari harapan, yaitu bisa mencetak semua bukti fisik kegiatan kepenghuluan. Ke depan tentu akan ada pengembangan dan perbaikan lebih lanjut agar dapat memenuhi kebutuhan penghulu dalam menyiapkan bukti fisik angka kredit kegiatan kepenghuluan.

Berikut video penggunaan aplikasi Busik Dupak Penghulu :

Post a Comment for "Aplikasi pembuatan bukti fisik angka kredit kepenghuluan dari data nikah simkah"